OFFICER MD

Introducing Text

Gajah Mati Meninggalkan Gading, Manusia Pergi Meninggalkan Nama.

on 03 November 2008

Peribahasa ini sedikit tdk manusiawi, masa sih Gajah disamakan dgn manusia.. whatever deh..

Walaupun kita berusaha untuk selalu melakukan yang terbaik untuk orang-orang disekitar kita, dan khususnya untuk organisasi, selalu saja ada pihak yang merasa dirugikan, ntah itu secara moril ataupun materiil. Penilaian positif or negative terhadap diri kita memang tidak terlepas dari apa yang telah kita perbuat, namun pada hakekatnya kita tidak bisa memuaskan semua orang, pasti ada yg tidak terakomodasi keinginannya karena bersebrangan dgn kepentingan orang banyak atau organisasi.
We are not perfect, we are just human being like anybody else.
Kita bukanlah malaikat yang tanpa cacat dan selalu sempurna dalam bertindak, namun kita juga bukan setan yang selalu berbuat salah dan dosa..

Dalam kehidupan ini, ,kebahagiaan-kesedihan,,keberhasilan-kegagalan,,pasang surut, susah-senang,, pujian-celaan, silih berganti dlm hukum alam ini,, intinya begitu banyak gelombang kehidupan yang harus kita hadapi, namun kita harus tetap memiliki prinsip LILAHITAALA.. Hidup ini sudah ada scenario dari Allah SWT..

Resiko jabatan yang harus diterima salah satunya adalah menerima kritik, penilaian miring, celaan bahkan teguran yang pedas, padahal kita merasa sdh melakukan semua aturan secara maximal..
Bila tidak ingin mendengar kritik dan saran, ga usah jadi orang yg punya pengaruh, jadi saja rumput atau rakyat jelata yang siap diinjak-injak,, hayoooo pilih yang mana,, .??? Hidup memang selalu ada konsekwensinya…

Setiap perkataan yang menjatuhkan tak usah lagi didengar.
Tutur kata yang mencela tak usah lagi dimasukan ke dalam jiwa.
Kita bukanlah seorang yang piawai membaca hati setiap insan.
Orang yang suka menjatuhkan dan mencela, kemungkinan dia sedang mengalami kelelahan jiwanya
Bukankah kehidupan ini ada pemberhentiannya,, ingatlah selalu,, disanalah kita dituntut untuk mempertanggungjawabkan semua ucapan perbuatan kita, baik yang diketahui orang lain ataupun tidak.
Introspeksi diri atas semua ucapan & perkataan yang terdengar.
Kesabaran dan keikhlasan adalah kunci utama dalam mengarungi kehidupan ini.
Langkahkan kaki untuk mencapai yang tebaik dalam kehidupan kita.

Terkadang ucapan seseorang/penilaian negative membuat sesak dihati,, nah ini ada sedikit saran untuk mengobati rasa sesak di hati..
1. Untuk yg sensitive, tidak ada salahnya untuk menangis, sekalian membuang toxin.
2. Jangan pernah curhat kepada orang yang tidak kompeten, salah2 bisa jadi boomerang, curhat aja sama ALLAH SWT.. yang MAHA MENDENGAR DAN MAHA MENGETAHUI…
3. Alihkan fikiran kita dengan melakukan hal lain yang membuat kita bisa bahagia at least bisa bikin kita tersenyum walau sedikit.
4. Dengarkan music yang kita sukai, ikuti syair demi syair, kalo bisa sekalian hapalkan lagunya.
5. Untuk yang muslim, ambil air wudhu dan shalat sunat 2 rakaat (Shalat Syukrul wudhu, & Shalat Taubat) dan alangkah baiknya dilanjutkan mem baca Al’quran walau hanya beberapa ayat..
Renungan untuk kita pahami bersama,, betapa kata2 yang kita ucapkan terkadang bisa menyakitkan hati orang lain,,
Tanyakan pada diri,, apakah kita sudah cukup sempurna untuk memberikan “negative jugje” terhadap teman, atasan atau bawahan…..???!!!
No Body’s Perfect ….!!!! BUT…. You have do the best on your live..

Dedicated for my best friend M I J: I Always be there for you…

5 comments:

Utami Agung said...

August 2nd, 2008 at 3:36 pm e

ihik ihik bener mb offie..kadang2 kala kita dah berusaha yg Terbaik dan tidak pnah membuat org tersingungg, adaaaaaaaa aja ada org yg tetep suka dan tidak suka ma kita , aneh ya..pernah jg ada pimpinan kerjaan ya ngerasani anggota ya ..haiyaaaaa..kok ya gitu yah..wahh skrg mah EGP aj dehh..capekkkk mikirin yg kyak gituann…he he yg pting DO THE BEST aja.

Nina Heri said...

August 2nd, 2008 at 4:21 pm e

“Kita bukanlah malaikat yang tanpa cacat dan selalu sempurna dalam bertindak, namun kita juga bukan setan yang selalu berbuat salah dan dosa..”

suka deh sama kalimat di atas… betul banget tuh, harus jadi patokan supaya kita bisa objektif sama diri sendiri… supaya gak terpuruk menyesali diri kita apabila ada orang yang menyalahkan apa yang kita lakukan…..

Theresia said...

August 3rd, 2008 at 10:55 am e

Betul sekali apa yang Offi tulis, jangan berhenti menulis ya Offi agar persit2 muda dapat membaca dan menghayati. Sukses dan maju terus.

R Lucky said...

August 3rd, 2008 at 9:28 pm e

Weleh weleh weleh….. makin asyik aja nech si ibu yg satu ini kalo nulis.., mmg gak bisa dipungkiri demikianlah faktanya msh banyak orang yg “SMS” ( Senang Melihat org Susah & Susah melihat org Senang)
Salut utk solusinya mdh2an tdk sulit melaksanakannya ya bu.. yg ptg harus didasari olh IKHLAS krn tanpa itu rasanya akan sia-sia tuch semuanya… Iya khan ? dan semoga kita termasuk org2 yg pandai bersyukur… ( Aminin donk ! )
sukses slalu ya bu….

OFFICER MD said...

August 26th, 2008 at 8:47 am e

Mama Melva:~~~~ masalah recehan emang selalu ada Tam, intina do the best lah, apalagi skrg Tami dah calon Milyader neh,, naik nai ke puncak digit ya tam..
Nina : ~~~ thanks ya Nin, orang terkadang menilai kita hanya dari satu sudut pandang yang terkdang merugikan kita, Intinya selalu Intrispeksi diri sebelum menilai kekurangan orang lain.
Bunda: ~~~ Terimaksih Bunda atas suportnya.
R Lucky; ~~~ Haturnuhun A, parantos kersa ngaos blog nu aya, SMS iiiih ke laut aja kale ya